Resep Opor Ayam
Selasa, 27 Agustus 2019
Food
Kebanyakan resep opor ayam ditumis dulu bumbunya. Resep opor ayam ala ala ini tidak perlu ditumis. Bumbunya cukup direbus bersama ayam dan santan. Hasilnya tidak kalah gurih dan sedap dengan opor yang ditumis. Tentunya lebih sehat juga kan.

Persiapan Bumbu dan Bahan Opor Ayam
Sahabat eresepku berikut ini adalah persiapan bahan serta susunan cara membuat Opor Ayam, hingga siap disajikan, mari kita langsung ke tekape!
Bahan:
- 1 ekor ayam kampung, potong-potong
- 2 batang serai memarkan
- 3 lembar daun salam
- 2 ruas jari lengkuas, memarkan
- 1300 ml santan encer dari 1 butir kelapa
- 200 ml santan kental
- 10 butir cabai rawit
- Garam dan gula secukupnya
Bumbu yang dihaluskan:
- 10 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 2 butir kemiri disangrai
- 3 cm jahe
- ¼ sdt jinten
- ¼ sdt adas
- 1 sdt merica
Cara memasak:
- Goreng sebentar saja ayam yang sudah dipotong-potong, cukup asal kulit sedikit kecokelatan. Angkat. Tiriskan.
- Tuang santan dalam wajan, masukan bumbu halus, bumbu daun dan cabai rawit. Godog sekitar 10 menit sambil ditimba-timba agar santan tidak pecah.
- Masukan ayam. Beri garam dan gula. Biarkan mendidih, kecilkan api masukan santan kental, masak sambil ditimba-timba.
- Masak sampai ayam empuk, bumbu meresap dan kuah berminyak. Angkat dan sajikan.
Tips:
Masak opor ayam dengan api kecil sampai ayam empuk dan santan mengeluarkan minyak.